Belukap Mangrove Club IK UR

Kegembiraan Belukers dan Cakap Saat Pelepasan DIKSAROVE III BMC

PEKANBARU (BMC) – Pelepasan kegiatan DIKSAROVE III Belukap Mangrove Club, yang dilangsungkan siang 27 Oktober 2011 berjalan penuh kegembiraan. DIKSAROVE III yang diikuti oleh sekitar 15 orang Belukers dan 3 orang Cakap ini, semuanya berniat untuk melestarikan ekosistem mangrove kedepannya, dimana peserta DIKSSAROVE III diajarkan untuk mengenal mangrove lebih dekat.
Peserta DIKSAROVE III, benar-benar dibuat kagum oleh keberadaan mangrove sebagai buffer pesisir dan sebagai tempat berpijah, mencari makan serta tempat pembesaran organisme-organisme sekitarnya. Selain itu, ekosistem mangrove juga merupakan tumbuhan yang unik dari tumbuhan lainnya, dimana hanya tumbuhan mangrove yang bisa bertahan hidup dilingkungan ekstrim seperti salinitas tinggi.
Ada yang beda pada DIKSAROVE sebelumnya, kalau DIKSAROVE tahun ini pelaksanaannya menghitung struktur komunitas mangrove di PUSDIKROVE BMC yang mana dibagi atas tiga kelompok. Tiap kelompok terdiri dari 5 orang Belukers dan 1 orang Cakap. Sehingga para Cakap bisa bertanya lebih banyak kepada Belukers yang tergabung kedalam kelompoknya, seperti salah satu Cakap Bambang Supratman yang tergabung kedalam kelompok 3 didampingi oleh Belukers Syahrial, Belukers Randy Asmara, Belukers Arif Rahman, Belukers Ilham Ilahi dan Belukers Ana Lilian.(ryl)
0 Responses

Posting Komentar